Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Generasi Anti Narkotika Nasional (GANN) Kota Sukabumi Datangi Kantor BNNK Sukabumi

oleh -7 views

JABARTANDANG.COM;” – Sukabumi, Ketua DPC GANN Kota Sukabumi Yogi M didampingi Bendahara Ace Aprian mengunjungi Kantor BNN Kabupaten Sukabumi yang berada di jl. RA Kosasih Cibereum Kota Sukabumi, Rabu,(29/11/2023)

Kepala BNN Kabupaten Sukabumi Sudirman, S.Ag.M.Si menyambut baik dan mengapresiasi dengan adanya teman-teman dari LSM Generasi Anti Narkotika Nasional (GANN)

Melalui pertemuan ini Sudirman, S.Ag.M.Si berharap dapat membangun sinergitas antara BNN dan LSM GANN yang bergerak pada program-program terkait dengan masalah Narkotika.

“bahwa pertemuan ini sangat penting untuk memberikan penjelasan kepada Ketua LSM sejauh mana lembaga swadaya masyarakat dapat berperan dalam mendukung war on drugs yang saat ini digelorakan oleh BNN,” ucapnya

Menurut Kepala BNN Kabupaten Sukabumi Sudirman, S.Ag.M.Si Peran Serta Masyarakat sangatlah penting dalam penanganan masalah Narkoba di Indonesia merupakan amanah dari Undang-Undang.

“Dalam pasal 104 Undang-Undang Narkotika Nomor 35 tahun 2009 tertulis bahwa masyarakat mempunyai kesempatan yang seluas-luasnya untuk berperan serta membantu pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika dan prekursor narkotika,” ujar Kepala BNNK.

Oleh sebab itu, ia berharap lembaga-lembaga swadaya masyarakat dapat mendukung BNN untuk mengambil peran penting untuk menyelamatkan anak bangsa.

Ketua GANN Kota Sukabumi Yogi menyampaikan,”Tugas pokok GANN adalah memberikan pemahaman dan penyuluhan kepada masyarakat, terutama kepada siswa-siswi SMP, SMA dan lain lain, agar mengetahui bahaya daripada penggunaan Narkoba sejak dini,” kata ketua GANN Kota Sukabumi

Lanjutnya,”Ada beberapa temuan dan menjadi permasalahan kita bersama, semakin maraknya peredaran Narkoba dikalangan anak remaja dan pelajar, bahkan untuk membeli barang haram tersebut sangat mudah, tentunya dengan kondisi seperti ini sangat prihatin dan menjadi PR kita bersama.”

“perlunya penanganan serius dari BNNK setidaknya pencegahan (preventif) karena semakin maraknya pengguna dan peredaran Narkoba dilingkungan pelajar, tentunya ini sangat miris sekali,” tegas ketua GANN

Diakhir penyampaiannya ketua GANN mengucapkan,”sangat berterima kasih kepada Kepala BNN Kabupaten Sukabumi Sudirman, S.Ag.M.Si yang telah memberikan waktunya dan mendukung penuh program kami.” tandasnya

Reporter : Ym