Volume Pekerjaan Menjadi Kebanggaan Bagi Dinas SDA , Bina Marga Dan Bina Konstruksi Kabupaten Bekasi .

oleh -1 views

Bekasi-Jabartandang.com,” – Dugaan adanya Pengurangan volume pekerjaan pada proyek-proyek yang dikelola oleh Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Kabupaten Bekasi telah menjadi sorotan tajam dari berbagai pihak bahkan merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi Dinas terkait .Pasalnya LHP BPK atas Kepatuhan Belanja Modal Peralatan dan Mesin , Belanja Modal Gedung dan Bangunan , serta belanja Modal jalan ,Irigasi , dan jaringan tanggal 26 Desember tahun 2022 mengungkapkan adanya kekurangan Volume atas pelaksanaan 23 paket pekerjaan jalan ,irigasi dan bangunan sebesar Rp 2.371.918.654.

Demikian juga dalam pemeriksaan Keuangan Pemerintah Kabupaten Bekasi Tahun 2022, dari hasil pengujian sebanyak sepuluh pekerjaan dengan nilai kontrak sebesar Rp 51.572.096.071 hasil pengujian adanya kekurangan Volume pekerjaan terpasang sebesar Rp 3.520.319.664 milyar Tandas Nara Sumber deltanews yang tidak mau di tulis namanya kepada Redaksi .

Menurutnya, hal yang sama juga terjadi kembali pada tahun anggaran 2023 Dimana Hasil Pemeriksaan secara uji petik yang di laksanakan oleh BPK atas dua paket pekerjaan pemeliharaan jalan menunjukkan terdapat kekurangan Volume pekerjaan sebesar Rp 229.228.270.Begitu juga dari Hasil Pemeriksaan secara uji petik atas 26 paket pekerjaan ,serta pemeriksaan dokumen dan permintaan keterangan dari pihak – pihak yang di lakukan oleh BPK perwakilan Provinsi Jawa Barat pada tahun 2023 menunjukkan adanya kekurangan Volume pekerjaan sebesar Rp 2.237.925.031 milyar .

Jadi kalau di total jenderal Kekurangan Volume Pekerjaan pada Dinas SDABMBK pada tahun 2022 dan tahun 2023 sebesar Rp 8.359.391.619 , itu baru hasil audit BPK perwakilan Provinsi Jawa Barat , andaikan masyarakat mau turun cek ke lokasi kami sangat yakin kerugian uang daerah jauh lebih besar dan rakyat hanya menikmati ampas .

Kita berharap Pemerintah Kabupaten Bekasi berperan serta sehingga praktik pengurangan volume pekerjaan dapat diminimalisir, dengan harapan pembangunan infrastruktur di Kabupaten Bekasi dapat berjalan sesuai dengan rencana dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat tutupnya .Sementara itu Kepala Dinas Sumber Daya Air , Bina Marga & Bina Konstruksi Kabupaten Bekasi Henri Lincoln Hingga berita ini di rilis surat permohonan wawancara yang di layangkan Redaksi Deltanews belum juga mendapat Klarifikasi.

(Ade s).**